KEBIJAKAN PRIVASI GADA POWER
  1. Pendahuluan

    1. Selamat datang di GADA Power. GADA Power adalalah suatu aplikasi telepon genggam yang dimiliki dan dibangun oleh PT Gudang Ada Globalindo ("GAG" atau "Kami"), untuk pengelolaan dan pemantauan kinerja anda sebagai tim Business Development ("GADA Power"). Kami melaksanakan kewajiban berdasarkan peraturan yang berlaku di Republik Indonesia secara serius dan berkomitmen untuk menghormati hak privasi anda pada aplikasi GADA Power. Anda adalah setiap karyawan, pekerja, kontraktor, atau mitra yang tergabung pada Business Development GAG, memiliki hubungan ketenagakerjaan dengan kami, dan yang dirinya kami daftarkan untuk anda memperoleh akun agar dapat mengakses dan menggunakan GADA Power ("anda"). Kebijakan Privasi ini ("Kebijakan Privasi" atau " Kebijakan") dibuat sebagai panduan agar anda dapat memahami bagaimana kami mengumpulkan, menggunakan, mengolah, mengungkapkan, mentransfer, menyimpan, mengendalikan, dan memproses data pribadi ("Pengendalian dan Pemrosesan") yang telah anda berikan kepada kami dan/atau yang kami simpan, baik sekarang maupun di kemudian hari, serta untuk membantu anda dalam membuat keputusan sebelum data pribadi tersebut diserahkan kepada kami.

    2. Dengan dibuatnya akun GADA Power anda, dan penggunaan GADA Power oleh anda dan diberikannya akses masuk GADA Power, anda mengakui dan menyetujui bahwa anda menerima setiap tindakan, persyaratan, dan/atau kebijakan yang terkandung di dalam Kebijakan ini, dan anda memberikan persetujuan kepada kami untuk melakukan Pengendalian dan Pemrosesan data pribadi anda sebagaimana dijelaskan di bawah ini. Apabila kami melakukan perubahan Kebijakan ini, kami akan memberikan notifikasi kepada anda dengan cara mengunggah perubahan Kebijakan Privasi tersebut ke dalam GADA Power. Sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan yang berlaku, keberlanjutan anda dalam menggunakan dan mengakses GADA Power, akan dianggap sebagai pemahaman dan persetujuan anda terhadap perubahan Kebijakan Privasi tersebut. APABILA ANDA TIDAK SETUJU TERHADAP PERUBAHAN KEBIJAKAN PRIVASI TERSEBUT, HARAP JANGAN MELANJUTKAN PENGGUNAAN ATAU MELAKUKAN AKSES KE DALAM GADA POWER.

  2. Data pribadi apa saja milik anda yang kami lakukan Pengendalian dan Pemrosesan?

    1. Data pribadi anda yang kami lakukan Pengendalian dan Pemrosesan termasuk:

      1. Nama lengkap, nomor telepon, alamat email pribadi, alamat rumah, dan setiap data pribadi milik anda lainnya yang teridentifikasi dan telah divalidasi oleh kami.

      2. Nomor induk karyawan, alamat email perusahaan, jabatan atau posisi, dan setiap data pribadi anda lainnya yang terkait dengan pekerjaan dan hubungan kerja anda dengan GAG.

      3. Data lainnya selain yang tersebut pada huruf a dan b, baik yang jika sendiri-sendiri atau digabungkan dengan data lainnya dapat teridentifikasi atau mengidentifikasi anda.

      4. Data lokasi termasuk data global positioning system (GPS) atau saat telepon genggam/gadget anda terhubung dengan stasiun pemancar, Wi-Fi routers atau poin akses dengan alat teknologi lainnya, termasuk satelit dan informasi lokasi lainnya.

      5. Data yang dikirimkan atau berkaitan dengan telepon genggam/gadget untuk mengakses Gudangada, seperti dan termasuk internet protocol address (IP), unique device identifier (UDID) atau mobile equipment identifier (MEID).

    2. Anda setuju untuk tidak memberikan, memasukkan data atau informasi apapun yang tidak akurat atau menyesatkan, dan anda setuju untuk menginformasikan kepada kami untuk setiap ketidakakuratan atau perubahan terhadap data atau informasi tersebut. Kami memiliki hak dan kebijaksanaan tunggal untuk mendapatkan dokumentasi lanjutan dalam melakukan verifikasi terhadap data atau informasi tersebut dari anda.

  3. Apa tujuan kami untuk melakukan Pengendalian dan Pemrosesan data pribadi Anda?

    1. Kami melakukan Pengendalian dan Pemrosesan data pribadi anda pada angka B.1 (a, b, dan c) untuk satu atau lebih dari tujuan-tujuan berikut ini:

      1. untuk dapat membuat akun, mengatur, menyediakan dan mengelola akses anda ke dalam GADA Power.

      2. Untuk menampilkan nama anda, username atau profil di dalam GADA Power.

      3. Untuk berinteraksi dengan anda dalam mengirimkan data dan informasi sehubungan dengan pekerjaan anda, pengumpulan laporan kinerja, dan tujuan lainnya sehubungan dan sebatas pada kewajiban pelaksanaan pekerjaan anda kepada GAG.

      4. Untuk mengidentifikasi, merespon, memproses, menyetujui atau menyelesaikan pemberian tugas dan/atau memenuhi permintaan anda dan memberikan notifikasi kepada anda apabila terdapat permasalahan di dalam GADA Power.

      5. Untuk memelihara atau mengelola pembaruan piranti lunak (software update) atau aplikasi GADA Power atau pembaruan dan dukungan lainnya yang mungkin diperlukan dari waktu ke waktu untuk memastikan kelancaran penyediaan layanan untuk anda.

      6. Untuk menghubungi atau berkomunikasi dengan anda melalui sambungan telepon, pesan teks, email atau sarana lainnya sebagai tujuan penanganan atau pengelolaan hubungan anda dengan kami atau penggunaan GADA Power oleh anda. Anda mengakui dan menyetujui bahwa komunikasi tersebut oleh kami dapat dilakukan melalui surat korespondensi atau dokumen lainnya yang dapat melibatkan pengungkapan data pribadi tertentu tentang anda pada sampul eksternal amplop atau paket surat.

      7. Untuk melakukan riset, analisis dan aktivitas pengembangan (termasuk namun tidak terbatas pada analisis data, survei, pengembangan dan/atau pembuatan profil produk dan layanan) untuk menganalisis bagaimana anda menggunakan GADA Power, untuk meningkatkan layanan GADA Power dan atau meningkatkan pengalaman anda dalam mengakses dan menggunakan GADA Power.

      8. Untuk menanggapi proses hukum atau untuk mematuhi atau sebagaimana diwajibkan oleh aturan hukum yang berlaku, atau peraturan dari yurisdiksi yang relevan atau dimana kami memiliki itikad baik bahwa pengungkapan tersebut diperlukan.

      9. Untuk memastikan identitas anda sehubungan dengan tujuan pencegahan pelanggaran atau kebocoran data pribadi.

      10. Untuk menyimpan dan mencadangkan data pribadi anda baik untuk pemulihan bencana atau hal lainnya, baik di dalam atau di luar yurisdiksi negara Republik Indonesia.

      11. Untuk tujuan lainnya yang mana kami akan memberikan notifikasi sebelumnya untuk mendapatkan persetujuan anda.

    2. Data pribadi anda pada angka B.1 (d dan e) kami lakukan Pengendalian dan Pemrosesan untuk dapat melakukan pemantauan kinerja atau aktivitas operasional yang anda lakukan sehubungan pekerjaan/tugas yang diberikan sebagai tim Business Development. Tujuan ini memerlukan kami untuk mengetahui lokasi anda untuk mengawasi dan mengukur produktivitas serta mobilisasi pelaksanaan pekerjaan anda di lapangan (termasuk kualitas dan kuantitas dari setiap tugas), serta penentuan pencapaian target dan keberhasilan anda dalam melaksanaan pekerjaan di lapangan.

    3. (setiap tujuan pada angka C.1 dan C.2, masing-masing atau secara bersama-sama disebut dengan “Tujuan”)

    4. Anda mengakui dan menyetujui bahwa kami dapat memberikan akses dan mengungkapkan data pribadi dan/atau informasi lainnya pada akun anda jika diminta oleh aparat penegak hukum berdasarkan peraturan yang berlaku di Indonesia atau dengan itikad baik bahwa pengungkapan tersebut secara wajar diperlukan untuk: (a) mematuhi proses hukum; (b) memenuhi permintaan dari otoritas pemerintah yang berwenang; dan (c) menanggapi klaim yang diajukan kepada kami atau klaim lainnya bahwa informasi atau data yang anda masukkan melanggar hak pihak ketiga. Kami tidak berkewajiban untuk meminta persetujuan terpisah dari anda terkait pemenuhan ketentuan hukum ini. Namun, kami akan memastikan bahwa pengungkapan atau pemberian akses berdasarkan hukum tersebut akan tetap memperhatikan perlindungannya dari pihak ketiga lainnya.

    5. Apabila terdapat tujuan lainnya yang tidak tertulis di dalam huruf C ini, kami akan memberitahu anda tentang tujuan lain tersebut dan memperoleh persetujuan dari anda, kecuali tujuan tersebut dapat dilakukan tanpa persetujuan anda sebagaimana diizinkan oleh peraturan hukum yang berlaku.

  4. Kapan kami mengumpulkan data pribadi anda?

    1. Kami mengumpulkan data pribadi anda:

      1. saat anda menandatangani perjanjian atau dokumen lainnya sehubungan dengan hubungan ketenagakerjaan anda dengan kami.

      2. saat anda mengisi formulir cetak atau elektronik apapun yang kami berikan, termasuk namun tidak terbatas pada formulir sehubungan dengan hubungan ketenagakerjaan anda atau formulir lainnya sehubungan dengan GADA Power.

      3. saat kami memerlukan dan anda menyetujui untuk memberikan data pribadi sehubungan dan selama hubungan ketenagakerjaan anda dengan kami berlangsung.

      4. saat anda mengunduh, masuk (log in) ke dalam akun anda baik secara langsung dengan memasukkan username dan kata sandi anda, melalui email atau melalui saluran aplikasi atau tautan lainnya, seperti Google account.

      5. saat anda memberikan izin pada telepon genggam/gadget anda untuk memberikan data ke dalam GADA Power.

      6. saat anda mengakses, menggunakan, dan melaksanakan pekerjaan anda melalui GADA Power.

      7. saat anda mengaktifkan pelacakan lokasi termasuk data global positioning system (GPS) di dalam telepon genggam/gadget anda yang terhubung dengan stasiun pemancar, Wi-Fi routers atau poin akses dengan alat teknologi lainnya, termasuk satelit dan informasi lokasi lainnya. Saat anda mengaktifkan GPS ini, kami hanya akan mengakses lokasi anda selama hari dan jam kerja anda, yaitu pada hari Senin hingga Sabtu dimulai pukul 07.00 dan 19.00 (WIB). Pengambilan atau penarikan data lokasi anda dilakukan setiap satu kali setiap jam nya di hari dan jam kerja anda tersebut. Diluar hari dan jam kerja yang sudah ditentukan tersebut, interkoneksi pemantauan lokasi anda dengan sistem kami akan secara otomatis terputus (non-active).

    2. Kami juga dapat mengumpulkan data dari pihak ketiga, atau memperoleh latar belakang data anda yang sebelumnya anda telah memberikan persetujuan kepada pihak ketiga tersebut untuk dapat membagikan atau mengungkapkan kepada pihak lainnya. Pihak ketiga termasuk perusahaan yang terafiliasi dengan kami, agen dan vendor yang bekerjasama dengan kami, serta pemerintah atau otoritas yang berwenang di negara Indonesia.

  5. Kepada siapa kami mengungkapkan atau membagikan data pribadi anda?

    Kami hanya akan mengungkapkan dan membagikan data pribadi anda kepada:

    1. Setiap karyawan lainnya yang bekerja untuk GAG baik yang berada, berhubungan, bekerja secara langsung di bawah satu departemen, divisi, dan/atau tim yang sama dengan anda, maupun yang tidak;

    2. Setiap pejabat, direktur, komisaris, pemegang saham, dan pihak lainnya yang berada dalam dan berhubungan dengan GAG.

    3. Penasihat dan konsultan professional.

    4. Aparat penegak hukum; dan

    5. Organisasi lainnya (apabila perusahaan kami diakuisisi atau kami melakukan akuisisi dengan perusahaan atau organisasi lainnya, kami akan memberikan data pribadi anda kepada perusahaan atau organisasi tersebut).

  6. Apa saja hak anda di dalam Kebijakan Privasi ini?

    Anda memiliki hak untuk mendapatkan perlindungan atau penjagaan kerahasiaan data pribadi anda yang kami lakukan Pengendalian dan Pemrosesan untuk melakukan Tujuan. Anda juga memiliki hak melakukan hal-hal dibawah ini, dengan cara menghubungi kami melalui bagian atau divisi terkait di bidang human research development maupun melalui atasan atau supervisor anda.

    1. Hak untuk menarik persetujuan. Dalam setiap waktu, anda memiliki hak untuk menarik persetujuan anda dari kami dalam melakukan Pengendalian dan Pemrosesan data pribadi anda. Dengan menarik persetujuan anda, maka akan mengakibatkan kami tidak dapat melaksanakan Tujuan, dan anda sudah tidak dapat lagi mengakses dan menggunakan GADA Power. Dalam waktu selambatnya 3x24 jam sejak permintaan penarikan persetujuan dilakukan oleh anda, kami akan menghentikan segala kegiatan Pengendalian dan Pemrosesan data pribadi anda sehubungan pelaksanaan Tujuan.

    2. Hak untuk mengakses data pribadi anda yang disimpan oleh kami dalam waktu 3x24 jam sejak permintaan tertulis anda kami terima.

    3. Hak untuk menggunakan data pribadi anda (right to data portability). Dalam setiap waktu, anda dapat meminta salinan setiap data pribadi yang disimpan oleh kami atau meminta riwayat penggunaan atau pemrosesan data pribadi anda yang mungkin anda perlukan.

    4. Hak untuk memperbaiki atau memperbaharui data pribadi anda. Dalam setiap waktu, anda dapat mengajukan perbaikan atau pembaharuan data pribadi anda yang tidak atau sudah tidak akurat dan kami akan melakukan perbaikan atau pembaharuan tersebut paling lambat dalam waktu 3x24 jam.

    5. Hak untuk menunda atau membatasi pemrosesan data pribadi anda, namun dengan tetap memperhatikan bahwa alasan penundaan atau pembatasan tersebut tidak berhubungan dengan pelaksanaan Tujuan, serta tidak akan mengurangi pemenuhan kewajiban dan target pencapaian tugas yang diberikan oleh GAG kepada anda sebagai karyawan.

    6. Hak untuk meminta penghapusan (right to be forgotten). Dalam setiap waktu, anda dapat meminta atau mengajukan permohonan penghapusan data pribadi yang telah anda bagikan sebelumnya kepada kami. Setelah kami melakukan penghapusan data pribadi anda, maka anda sudah tidak dapat lagi menggunakan atau mengakses GADA Power.

    7. Hak untuk mendapatkan notifikasi. Apabila terdapat insiden, kebocoran, atau pelanggaran terhadap data pribadi di dalam sistem kami, dalam waktu 3x24 jam kami mengetahui kejadian tersebut, kami akan memberikan notifikasi tertulis kepada anda melalui email atau telepon.

    8. Kami berhak untuk menolak satu atau lebih permintaan anda, apabila berdasarkan peraturan yang berlaku, terdapat kondisi dan persyaratan yang tidak memungkinkan bagi kami untuk memenuhi hak anda.

  7. Bagaimana cara kami melindungi dan mempertahankan data pribadi anda?

    Dengan selalu memperhatikan prinsip pertanggungjawaban dan akuntabilitas, kami:

    1. menerapkan berbagai langkah teknis operasional, pengamanan dan berusaha memastikan keamanan data pribadi anda yang diproses dan tersimpan di dalam sistem kami.

    2. memastikan bahwa data pribadi anda ditransfer dan disimpan secara terenkripsi (encrypted) jika disimpan di dalam sistem atau server milik pihak ketiga.

    3. memiliki rekam jejak atas seluruh aktifitas atau kegiatan penyelenggaraan GADA Power.

    4. tidak dapat memberikan jaminan mutlak terhadap keamanan data pribadi anda, termasuk jika terdapat pelanggaran terhadap data pribadi anda. Pelanggaran data pribadi berarti pelanggaran keamanan yang mengarah pada penghancuran, kehilangan, perubahan, pengambilan dan pengungkapan yang tidak sah, atau akses ke data pribadi. Ini berarti bahwa pelanggaran lebih dari sekedar kehilangan data pribadi anda. Dengan demikian, jika terjadi pelanggaran ini, dalam waktu 3 x 24 jam setelah diketahui oleh kami, kami akan memberitahukan kepada anda, serta menghubungi dan melaporkan kepada instansi atau aparat penegak hukum yang berwenang untuk dapat menindaklanjuti sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku.

  8. Berapa lama kami akan mempertahankan/menyimpan (retensi) data pribadi anda?

    Kami akan mempertahankan atau menyimpan data pribadi anda sepanjang diperlukan untuk melaksanakan Tujuan, kecuali jika terdapat peraturan hukum yang berlaku terkait maksimum penyimpanan data pribadi tersebut. Kami akan memusnahkan atau menganonimkan data pribadi anda jika kami menetapkan secara wajar bahwa (i) data pribadi yang telah anda bagikan sudah tidak sesuai atau diperlukan untuk melaksanakan Tujuan, (ii) berdasarkan permintaan dari anda, (iii) berdasarkan perintah peraturan hukum yang berlaku di Indonesia.

  9. Bagaimana interkoneksi GADA Power dengan situs atau platform lainnya?

    1. GADA Power akan terkoneksi dengan program komputer, situs, dan/atau dashboard system milik internal perusahaan kami sebagai bagian dari proses pemantauan kinerja anda sebagai karyawan dalam melaksanakan tugas yang diberikan. Untuk konektivitas ini, kami dapat melakukan transfer data pribadi anda ke dalam program komputer, situs, dan/atau dashboard system internal tersebut, hanya sebatas untuk pelaksanaan Tujuan.

    2. GADA Power akan terkoneksi dengan online platform atau perangkat lunak yang dimiliki dan dibangun oleh kami sebagai produk layanan perusahaan yang disediakan kepada publik. Untuk konektivitas ini, kami tidak akan melakukan transfer data pribadi anda.

  10. Apakah kami akan melakukan transfer data pribadi anda keluar negara Indonesia?

    1. Data pribadi anda dapat ditransfer ke luar wilayah negara Indonesia untuk tujuan penyimpanan ke dalam sistem atau server yang dimiliki pihak ketiga. Untuk pelaksanaan ini, kami akan memperhatikan ketentuan peraturan yang berlaku di yurisdiksi atau wilayah hukum negara tersebut.

    2. Data pribadi anda tidak akan dilakukan pemrosesan atau pengolahan diluar wilayah negara Indonesia.

  11. Pertanyaan dan keluhan? Hubungi kami

    Jika anda memiliki pertanyaan, permasalahan, atau komplain, silahkan hubungi kami melalui 021-55686 100